Maret 2021, Kota Ternate mengalami inflasi sebesar 0,08 persen - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Sula

Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kami, bagi pengunjung website yang mengakses data BPS Kabupaten Pulau Taliabu baik publikasi ataupun tabel dinamis selama tahun 2024, kami mohon ketersediaan waktunya untuk mengisi survey di link berikut : http://s.bps.go.id/SKD2024_8203 ,Terima Kasih!

Maret 2021, Kota Ternate mengalami inflasi sebesar 0,08 persen

Tanggal Rilis : 4 April 2021
Ukuran File : 0.55 MB

Abstraksi

  • Pada Maret 2021, Kota Ternate mengalami inflasi sebesar 0,08 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 106,16. Dari 90 kota IHK, 58 kota mengalami inflasi dan 32 kota mengalami deflasi. Inflasi tertinggi terjadi di Kota Jayapura sebesar 1,07 persen dan inflasi terendah terjadi di Kota Tangerang dan Banjarmasin sebesar 0,01 persen. Sementara deflasi tertinggi terjadi di Kota Bau-Bau sebesar 0,99 persen dan deflasi terendah terjadi di Kota Palopo sebesar 0,01 persen. 
  • Tingkat inflasi tahun kalender Maret 2021 (Maret 2021 terhadap Desember 2020)sebesar 0,10 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Maret 2021 terhadap Maret 2020) sebesar 1,37 persen. 
  • Pada Maret 2021, Kota Ternate mengalami inflasi pada tuga kelompok pengeluaran, deflasi pada lima kelompok pengeluaran dan tiga kelompok pengeluaran stagnan. Kelompok yang mengalami inflasi yaitu kelompok Makanan, Minuman, dan Tembakau sebesar 0,81 persen; kelompok Perumahan, Air, Listrik, dan Bahan Bakar Rumah tangga sebesar 0,03 persen; dan kelompok Informasi, Komunikasi, dan Jasa Keuangan sebesar 0,08 persen. Kelompok yang mengalami deflasi yaitu kelompok Pakaian dan Alas Kaki sebesar 0,05 persen; kelompok Perlengkapan, Peralatan, dan Pemeliharaan Rutin Rumah Tangga sebesar 0,22 persen; kelompok Kesehatan sebesar 0,06 persen; kelompok Transportasi sebesar 1,49 persen; dan kelompok Perawatan Pribadi dan Jasa Lainnya sebesar 0,79 persen. Sementara kelompok Rekreasi, Olahraga, dan Budaya; kelompok Pendidikan; dan kelompok Penyedia Makanan dan Minuman/Restor
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Sula (Statistics of Kepulauan Sula Regency)Jln. Yos Sudarso

KM. 10

Desa Pohea

Kec. Sanana Utara

Kepulauan Sula - Maluku Utara

97795

Mailbox : bps8203@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik